Selain itu, Anda juga bisa mengistirahatkan rambut sejenak dari pemakaian produk penataan rambut seperti hair dryer, curling wands, dan catokan. Meski penampilan Anda mungkin terlihat beda sejenak, namun mengurangi penggunaan alat penataan yang intens satu atau dua hari seminggu akan membantu memulihkan kondisi rambut dari kerusakan.
Jika Anda harus menggunakan produk penata rambut, aplikasikan terlebih dahulu pelindung panas ke rambut sebelum digunakan.
Baca Juga:
Usut Kontes Kecantikan Transgender di Jakarta Pusat, Polisi Akan Periksa Penyelenggara
Produk pelindung panas memberikan lapisan pelindung antara produk penataan rambut yang dipanaskan dan rambut. Sehingga menambahkan kelembaban untuk melindungi dari kerusakan selama penataan.
Makan makanan kaya protein
Untuk mengurangi rambut rontok, Anda bisa coba konsumsi makanan kaya protein. Dr Bergfeld mengatakan pertama, pastikan untuk penuhi kebutuhan makanan. Seiring bertambahnya usia,
Baca Juga:
Aqua+ Series Indonesia Berikan Tips Langkah Dini Cegah Penuaan Dini
Selera makan mulai menurun, sehingga Anda akan makan dalam porsi yang lebih sedikit dan tidak menutup kemungkinan Anda mengalami kekurangan nutrisi.
Karena folikel rambut sebagian besar terbuat dari protein, maka jangan lewatkan nutrisi penting ini. Kekurangan protein dapat dikaitkan dengan kerontokan rambut. Dr Bergfeld menyarankan wanita untuk makan sedikit daging merah rendah lemak beberapa kali seminggu untuk menjaga kesehatan rambut.
Terlebih lagi, seiring bertambahnya usia tiroid akan melambat. Anda akan mudah merasa lelah dan berpikir usia menjadi faktor penyebab. Padahal, alasannya karena tubuh kekurangan zat besi. Dan, konsumsi daging merah dapat menambah kekurangan. [Tio]