Prabowo pun mengajak Puan untuk berkuda di arena pacuan yang ada di rumahnya. Perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR itu menaiki kuda jenis Lusitano keturunan Portugal bernama Salero.
Kuda berwarna putih itu juga sempat ditunggani Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat datang ke rumah Prabowo tahun 2016.
Baca Juga:
Puan Kepada Pendemo UU TNI: Tolong Baca Dahulu Secara Baik-baik Isinya
Saat berkuda, Puan didampingi Prabowo yang menunggang kuda cokelat bernama Cunhal. Selama 15 menit berkuda, Puan diberi training singkat oleh instruktur.
Mulai dari masih dipegangi, sampai bisa berkuda sendiri. Puan sempat memamerkan skill half pass di mana kaki depan ada dalam posisi menyilang.
"Ternyata main kuda itu juga perlu suatu keberanian, suatu semangat untuk kemudian bisa bersama bersinergi bersama kudanya, dan ternyata tidak semudah saya lihat di film-film atau di TV," katanya dalam keterangan resmi, Minggu (4/9/2022).
Baca Juga:
Jokowi Akui Belum Bertemu Megawati, Tapi Pastikan Hubungan Tetap Baik
Puan dan Prabowo kemudian memberi makan kuda dengan buah dan wortel. Dalam kesempatan tersebut, Prabowo sempat berseloroh kepada kudanya bahwa yang memberinya makan adalah Ketua DPR.
"Ini yang ngasih makan kau Ketua DPR," canda Prabowo sambil mengelus kuda Salero.
Selanjutnya, Puan menjajal menaiki kuda L'sultao berwarna palomino, kuda keturunan Portugal yang lahir di Hambalang. Selesai berkuda, Puan dijamu Prabowo untuk menikmati sajian makanan di sebelah arena berkuda. Puan duduk berhadapan dengan Prabowo di meja segi empat.